Teknokrad – Cara cek saldo Flazz BCA di HP tanpa NFC seringkali dicari oleh banyak orang karena mereka ingin mengecek saldo yang terdapat di dalam rekeningnya melalui perangkat digital.
Sebenarnya, tidak sulit untuk melakukannya, karena ada beberapa cara yang bisa dilakukan, bahkan oleh pemula sekalipun.
Apa Itu Kartu Flazz BCA?
Sebelum memahami informasi utama pada artikel ini mengenai cara cek saldo Flazz BCA di hp tanpa NFC.
Anda perlu mengetahui terlebih dahulu sebenarnya apa kartu ini? mengapa banyak orang sudah beralih menggunakannya. Oleh karena itu, di bagian ini akan dibahas lebih menyeluruh juga detail.
Kartu Flazz sendiri merupakan salah satu produk e-money yang berfungsi sebagai alat pembayaran dalam melakukan transaksi non tunai atau cashless.
Di era seperti sekarang ini, hampir semua orang bertransaksi tanpa menggunakan uang, melainkan e-wallet yang sudah ada banyak macamnya.
Biasanya, kartu Flazz BCA ini penggunanya gunakan untuk membayar tol, membayar parkir, belanja di merchant, menggunakan transportasi umum, hingga lain sebagainya.
Perlu Anda ketahui terlebih dahulu, jika ingin memakainya, pastikan untuk rutin melakukan top up dengan minimal Rp20.000 dan maksimal Rp20 juta dalam satu bulan.
Cara Cek Saldo Flazz BCA di HP Tanpa NFC
Apakah Anda pernah kebingungan saat ingin mengecek saldo Flazz BCA di smartphone tanpa menggunakan NFC?
Memang perkembangan teknologi sudah banyak memberikan inovasi baru kepada masyarakat terutama para pengguna internet. Jika masih kesulitan untuk mengeceknya, simak Cara cek saldo Flazz BCA di HP tanpa NFC di bawah ini!
1. Melalui Fasilitas Umum
Tempat umum lain yang seringkali masyarakat gunakan untuk mengecek saldo Flazz BCA adalah fasilitas umum, seperti gerbang tol, parkir, maupun transportasi umum yang sedang marak orang gunakan saat ini.
Baca Juga: Cara Melihat User ID BCA Lewat HP
Lalu, bagaimana cara cek saldo Flazz BCA di hp tanpa NFC? Berikut detailnya!
- Pastinya Anda harus mengunjungi terlebih dahulu fasilitas umum tersebut.
- Misalnya menggunakan gerbang tol, maka perlu menempelkan kartu Flazz ke mesin reader.
- Nantinya akan tampil saldo yang ada di dalam kartu secara otomatis tanpa harus menekan menu lainnya.
- Anda juga bisa meminta bantuan petugas untuk melakukan pengecekan saldo tersebut. Dengan begitu, akan lebih mudah bagi Anda mengetahuinya jika belum terbiasa menggunakan fasilitas umum itu.
2. Melalui BCA Mobile
Perkembangan teknologi selalu membaca inovasi baru yang dapat memberikan bantuan kepada manusia untuk memudahkan pekerjaan mereka, salah satunya dengan hadirnya mobile banking.
BCA juga menyediakan platform ini untuk memudahkan penggunanya melakukan transaksi. Terutama cara cek saldo Flazz BCA di hp tanpa NFC dengan mudah di bawah ini!
- Pertama, pastikan Anda sudah memiliki aplikasikan BCA mobile di smartphone. Jika belum, lakukan pengunduhan melalui Google Play Store atau App Store sesuai jenis handphone.
- Setelah itu, lakukan registrasi dengan memenuhi segala persyaratan yang tertera di dalamnya.
- Kemudian, masuk ke akun mobile banking BCA Anda.
- Biasanya, Anda harus memasukkan kode akses terlebih dulu agar bisa masuk.
- Setelahnya, pilihlah menu “info saldo Flazz”.
- Lalu, tekan bagian fitur NFC di smartphone agar pengecekan lebih mudah. Pastikan juga smartphone Anda memiliki fitur ini, karena jika tidak akan sangat percuma.
- Setelahnya, tempel kartu pada bagian belakang handphone, biasanya berbentuk bulat atau kotak.
- Tunggulah prosesnya hingga beberapa saat.
- Nantinya akan tampil secara otomatis nominal saldo yang ada di dalam kartu Flazz BCA tersebut.
3. Melalui ATM
ATM tidak hanya digunakan sebagai alat untuk bertransaksi seperti menarik uang dan transfer uang, melainkan juga dapat Anda gunakan untuk mengecek saldo yang ada di Flazz BCA.
Info Terkait: Contoh Nomor Rekening BCA
Ini merupakan cara yang cukup mudah, karena kebanyakan orang sudah mengetahui bagaimana cara menggunakan ATM.
Berikut cara cek saldo Flazz BCA di hp tanpa NFC!
- Pertama, kunjungi gerai ATM BCA yang dekat dengan tempat tinggal.
- Kemudian, masukkan kartu Flazz ke tempat yang telah disediakan di mesin ATM.
- Tidak perlu menekan berbagai menu untuk bisa melihat berapa jumlah saldo Flazz yang ada di kartu Anda, karena nantinya layar pada ATM akan menampilkan informasi tersebut secara otomatis.
- Selanjutnya, tekan opsi “selesai” untuk mengeluarkan kartu Flazz BCA dari ATM.
- Ambil kembali kartu Anda, jangan sampai tertinggal, karena khawatir akan orang lain salah gunakan.
4. Melalui Minimarket
Seiring berjalannya waktu, sekarang minimarket tidak hanya untuk membeli kebutuhan bulanan saja, melainkan juga bisa masyarakat jadikan sebagai tempat melakukan transaksi digital.
Terutama bagi mereka yang ingin mengecek saldo flazz BCA tanpa perlu ribet. Bagaimana cara lengkapnya?
Berikut cara cek saldo Flazz BCA di hp tanpa NFC!
- Hal pertama yang perlu Anda lakukan adalah mengunjungi minimarket terdekat.
- Setelah itu, pastikan minimarket tersebut memiliki EDC BCA agar dapat melakukan pengecekan dengan mudah.
- Selanjutnya, Anda langsung saja menuju ke kasir untuk melakukan pengecekan tersebut. Sampaikan kepada kasir jika ingin mengecek saldo Flazz pada BCA.
- Nantinya, kasir akan menempelkan kartu di mesin reader yang sudah tersedia.
- Jika sudah, layar akan menampilkan berapa nominal saldo yang Anda miliki di dalam kartu tersebut.
- Kalau merasa kurang, lakukan top up saldo dengan memberitahunya kepada kasir. Mereka akan memproses permintaan tersebut dengan cepat atau bisa menggunakan mesin top up.
Selain cara cek saldo Flazz BCA di HP tanpa NFC, Fakta menarik lainnya adalah bahwa dengan aplikasi mobile banking BCA, Anda tidak hanya dapat cek saldo Flazz, tetapi juga melakukan berbagai layanan perbankan lainnya, seperti transfer dana, pembayaran tagihan, top-up pulsa, dan banyak lagi.
Cara Top Up Kartu Flazz BCA
Jika Anda ingin melakukan transaksi menggunakan kartu Flazz BCA dan kebetulan saldo di dalamnya sudah sangat minim, maka perlu top up terlebih dahulu.
Kebanyakan orang bingung bagaimana caranya, tenang saja, di bawah ini telah tersedia informasi secara lengkapnya!
1. Melalui Mobile Banking
Cara mudah pertama yang bisa Anda gunakan untuk melakukan top up atau pengisian saldo pada kartu Flazz BCA adalah melalui mobile banking.
Dengan langkah-langkah ini, pengguna tidak perlu lagi keluar rumah jika hanya ingin mengisi saldo. Untuk cara lengkapnya, simak penjelasan di bawah ini!
- Menyalakan fitur NFC di smartphone Anda.
- Setelahnya, bukalah aplikasi mobile banking dengan memasukkan kode akses.
- Selanjutnya, tempelkan kartu Flazz BCA ke fitur NFC yang biasanya ada di belakang smartphone.
- Kemudian, pilih menu Top Up Flazz BCA.
- Masukkan PIN mobile banking yang Anda gunakan untuk bertransaksi.
- Jika sudah, tempelkan lagi kartu ke fitur NFC pada smartphone dan tunggu pemberitahuan jika transaksi sudah masuk.
- Proses top up pun selesai.
2. Melalui ATM BCA
ATM memang banyak menyediakan fitur yang dapat membantu memudahkan masyarakat dalam melakukan berbagai transaksi untuk memenuhi kebutuhannya, salah satunya top up kartu Flazz BCA.
Jika Anda kebingungan mengenai caranya, ketahui detail langkah-langkahnya di bawah ini!
- Kunjungi gerai ATM BCA terdekat.
- Setelahnya, masukkan kartu ATM ke slot yang tersedia dan ketik PIN untuk masuk ke menu selanjutnya.
- Kemudian, pilihlah opsi Transaksi Lainnya. Lalu, cari opsi Flazz BCA.
- Lakukan top up dengan mengisi nominal yang Anda inginkan dengan benar.
- Jika sudah, nanti kartu ATM akan keluar dan masukkan kartu Flazz BCA Anda. Kalau ATM memiliki tempat untuk kartu Flazz, bisa menempelkannya di bagian tersebut.
- Nantinya akan muncul mengenai informasi saldo yang Anda miliki dan berapa nilai top up yang hendak Anda lakukan.
- Periksa dengan teliti, kalau sudah benar, klik opsi Benar.
- Selanjutnya, isi PIN ATM untuk menyelesaikan transaksi tersebut.
3. Melalui Aplikasi Shopee
Siapa yang tidak kenal dengan aplikasi belanja nomor 1 di Indonesia ini? Ya benar, hampir semua masyarakat Indonesia memiliki Shopee di dalam ponsel pintar mereka.
Tentu ada banyak kegunaan yang platform ini tawarkan kepada para penggunanya, salah satunya top up kartu Flazz BCA. Berikut caranya!
- Pastikan Anda sudah memiliki aplikasi Shopee di dalam smartphone.
- Buka aplikasi BCA Mobile di smartphone.
- Pilihlah opsi m-transfer, lalu tekan BCA Virtual Account.
- Isilah nomor Virtual Account Shopee dan tekan send.
- Setelah itu, isi nominal yang ingin Anda masukkan ke shopeepay.
- Kemudian, isi PIN mobile banking dengan benar.
- Jika sudah, pilih menu pulsa, tagihan dan hiburan, lalu uang elektronik.
- Masukkanlah 16 digit nomor kartu Flazz BCA Anda.
- Kemudian, lanjut untuk mengisi saldo yang Anda inginkan.
Itu tadi informasi berkaitan dengan cara cek saldo Flazz BCA di Hp tanpa NFC yang bisa Anda lakukan. Sekarang, tidak perlu lagi bingung apabila ingin mengecek saldo dan melakukan top up agar terisi kembali, sehingga dapat digunakan secara baik setelahnya.